Rabu, 14 November 2018

Arti Kata GWS, LOL, OTW dan lainnya

Bahasa adalah alat komunikasi yang sangat penting bagi manusia. Bahasa menurut KBBI adalah kapasitas khusus yang ada pada manusia untuk memperoleh dan menggunakan sistem komunikasi yang kompleks.

Di dunia ini terdapat banyak sekali bahasa, setiap negara memilik bahasanya masing - masing termasuk Indonesia. Indonesia adalah negara multikultural, yakni negara yang memiliki beragam budaya ddialamnya. Keberagaman budaya ini juga menyebabkan Indonesia memilik banyak bahasa. Hampir setiap daerah di Indonesia memilik bahasa nya masing - masing. Suku jawa memiliki bahasa jawa, Suku sunda memiliki bahasa sunda, palembang memiliki bahasa palembang. Saking banyaknya bahasa di Indonesia, gue pribadi sebagai orang indonesia kadang bingung jika bertemu dengan orang yang berbeda suku dengan gue. Maka dari itu, diciptakanlah bahasa Persatuan yaitu bahasa Indonesia.

Bahasa Indonesia sudah mengalami berbagai bentuk perubahan atau penyempurnaan dalam ejaan. Ejaan Van ophuijsen (Soerabaja), ejaan Soewandi (Soerabaya), Ejaan yang di sempurnaan (Surabaya). Sampai saat ini bahasa Indonesia menggunakan Ejaan yang Disempurnakan atau biasa di singkat EYD.

Selain itu di indonesia juga memiliki bahasa anak muda, atau isitilahnya bahasa gaul , bahasa alay dan apapun mereka menyebutnya. Bahasa ini umumnya di gunakan oleh kalangan anak - anak muda di media sosial ataupun dalam kehidupan sehari - hari.

Disini gue akan bahasa beberapa bahasa gaul anak muda jaman sekarang, anak muda generasi milenial Z yang mungkin kalian belum tau.

OTW
kata ini berasal dari bahasa inggris, yakni singkatan dari On The Way yang artinya adalah sedang diajalan atau sedang menuju
Tetapi banyak sekali anak muda mensalah artikan kata otw ini. Contohnya

“ kuy kita besok otw lagi kuy” , “ mau otw kemana nih” , “lu kapan ,mau otw” .

oke jadi mereka mengartikan otw disini adalah sebagai berangkat, ataupun pergi. Sedangkan jika dilihat darikatanya jelas - jelas salah. Contoh penggunaan kata OTW yang benar.
 “ gue otw nih, baru sampe lampu merah”


KUY
Kata ini sebenernya hanyalah kebalikan dari kata “YUK” , kata yang digunakan untuk mengajak seseorang melakukan sesuatu hal. Contohya

“nonton film fantastic beast yang ke dua kuy” , “makan dulu kuy, gue udah laper nih”

UCED
Gue akhir - akhir agak bingung sama kata - kata ini setiap disesi chat, temen gue sering bilang ‘uced’ , dan akhirnya gue tanyain ke salah satu temen gue, ternyata uced adalah buset, cuma di lebayin dikit gitu bahasanya.

LOL
Sering kali di sosmed, kalian nemuin kata - kata ini kan. Yap kata ini sama seperti otw, berasa dari bahasa inggris yang artinya Lot of Laugh (tertawa terbahak - bahak/ngakak) walaupun dalam kenyataan orang yang ngetik ini ekspresinya gak ngakak - ngakak banget sih :(. cuma bentuk ekspresi aja. Tetapi banyak orang yang salah mengartikan. Banyak yang mengira LOL adalah bentuk pendek dari TOLOL .

LMAO
Sama seperti LOL, kata LMAO ini biasa digunakan saat lu liat postingan sesuatu yang lucu. LMAO kepanjangan dari Laughing until My Ass Off (tertawa sampe pantatnya copot). walau dalam kenyataan gak ada ketawa yang bikin pantat copot, itu hanyalah bentuk ekspresi saja.

CMIIW (correct me if I wrong)

Woles
Kebalikan dari kata selow (slow) yang artinya santai. Contoh penggunaan kata selow

“selow aja sih jalannya, buru - buru banget”

Gak Danta (Gak jelas) bahasa anak bekasi.

Kepo
Pengin tau atau penasaran akan sesuatu. Contohnya

“eh lu kemarin abis kemana, abis jalan ama ferguso ya” , “ ih apaan sih lu, kepo banget”

Sotoy ( sok tahu)

GWS
Berasal dari bahasa inggris, Get Well Soon (cepat sembuh), biasa digunakan kepada orang yang sakit. GWS bukan berarti gowes ya, gue pernah di chat sama temen gue
“ri mau ikut gws gak ke purwakarta hari minggu”, “hah? Emang gws apaan” , “Gowes”



Cukup sekian dulu tulisan gue kali ini, sebenernya masih banyak buanget bahasa - bahasa gaul anak muda di Indonesia, tetapi gue cukupkan sekian dulu. Nextnya mungkin gue bakal bikin part 2 nya. Thanks

0 komentar:

Posting Komentar